Pengalaman Menggunakan Elementary OS, Apa Yang Menarik ? - Liza Rifan Muazin

Thursday, February 6, 2020

Pengalaman Menggunakan Elementary OS, Apa Yang Menarik ?

Pengalaman Menggunakan Elementary OS, Apa Yang Menarik ? - Selain windows, ada operating system yang patut dijajal oleh kita para pegiat IT. 

Yaitu apa lagi kalau bukan linux, Sistem Operasi Open Source yang memiliki banyak varian, bahkan kita dibebaskan untuk memodifikasi sesuai keinginan, namanya juga open source.

Sebenarnya saya sendiri sudah beberapa kali gonta-ganti distro linux, berhubung saat ini menggunakan elementary maka os inilah yang akan saya ulas.

Pengenalan Elementary OS


Pengalaman Menggunakan Elementary OS, Apa Yang Menarik ?
Tampilan Desktop Elementary OS
Elementary OS merupakan distro linux turunan dari Ubuntu dan memiliki desktop manager / DE sendiri yaitu Pantheon.

Saat ini Elementary OS menduduki peringakat ke-6 sebagai operating system paling populer versi distrowatch dengan total hit per hari sekitar 1311.
Elementary OS Rank Versi Distrowatch
Elementary OS Rank Versi Distrowatch
Versi terbaru yang telah resmi dirilis yaitu versi 5.1 dengan codename "Hera".

Lebih jelasnya mengenai elementary os silakan kunjungi situs resminya yaitu https://elementary.io

Apa  Yang Menarik Dari Elementary OS?


Setelah kita mengenal elementary os secara umum, sekarang akan saya mulai penjelasan yang lebih intim. Yaitu alasan saya memilih OS ini.

Awalnya saya iseng jalan-jalan ke distrowatch. Bagi anda yang belum mengerti distrowatch yaitu situs yang menampilkan berita, ranking popularitas dan informasi umum lainnya mengenai distro linux dan sejenisnya.

Berikut alamatnya https://distrowatch.com

Dalam perjalanan mengelilingi distrowatch, akhirnya mata saya tertuju pada salah satu nama yaitu elementary os. Dilihat dari namanya saja sudah menarik bukan?

Kemudian saya pergi ke situs resminya dan waahh, saya terkejut dengan tampilannya yang mirip dengan mac OS, atau OS Apple yang terkenal mahalnya itu hehe.

Seperti yang terlihat pada gambar thumbnail atau gambar pertama di postingan ini, begitulah tampilan desktop dari elementary os.

Sudah cantik, elegan, modern mudah pula digunakan oleh pemula.

Apa lagi turunan dari ubuntu, jadi untuk sintaknya tidak asing bagi saya karena jauh hari sudah mencicip distro lain turunan ubuntu juga.

Lalu bagaimana performanya ?

Tak jauh berbeda dengan distro lain turunan dari ubuntu, penggunaan ram dan cpu saat standby cukup rendah, yang jelas kalau dibandingin dengan windows 10 jauh pisan euy.

Beberapa aplikasi yang saya install juga berjalan normal seperti google chrome, firefox, vlc.

Bahkan aplikasi windows pun bisa di install di elementary os, namun dengan bantun aplikasi lain semacam wine dan playon.

Saya sendiri lebih seneng pake wine, dan sudah dicoba install winbox + the dude semua lancar.

Yang bener-bener jadi nilai plus menurut saya pribadi si di sisi tampilannya, seneng aja gitu pake DE pantheon, kalau kalian gimana ?

Oke untuk bonus, saya akan tunjukan tampilan dari elementary os yang saat ini saya gunakan.

Tampilan Desktop Elementary Yang Saat Ini Saya Gunakan
Tampilan Desktop Elementary Yang Saat Ini Saya Gunakan


Kesimpulan

Elementary OS merupakan os yang ringan dan didesain mirip dengan mac os. Dari segi tampilan saya akui keren, cukup membantu bagi para pemula.

Ditambah lagi turunan dari ubuntu yang sudah kondang dimana-mana, jadi kalau ada masalah tinggal searching aja digoogle. Dijamin ganyampe sehari juga udah nemu solusinya, kecuali emang masalah bener-bener aneh.

So, recommended deh bagi kalian yang pengen migrasi dari windows ke linux tapi bingung mau pake apa. Elementary OS lah jawabannya, dan kalo ada kendala bisa tanya-tanya kok. 

Share with your friends