Cara Konfigurasi FTP Server Di Debian 8 Jessie (ProFTPD) - Liza Rifan Muazin

Friday, January 25, 2019

Cara Konfigurasi FTP Server Di Debian 8 Jessie (ProFTPD)

Cara Konfigurasi FTP Server Di Debian 8 Jessie (ProFTPD)
Cara Konfigurasi FTP Server Di Debian 8 Jessie (ProFTPD) - FTP merupakan protokol yang digunakan untuk transfer file. Protokol ini menggunakan port 21. Pada debian 8 kita dapat menginstall ProFTPD agar dapat berfungsi sebagai FTP Server.

Konfigurasi FTP Server cukup mudah. Berikut akan saja jelaskan dengan bahasa sederhana agar kalian mudah memahaminya.

Langsung saja kita mulai konfigurasi, sebelumnya pastikan anda sudah login dengan akun root atau super user. Setelah itu install proftpd.
apt-get install proftpd
Pada saat menginstall, anda akan dihadapkan dengan pilihan seperti dibawah ini. Silakan pilih saja standalone.
Install FTP Server ProFTPD
Tunggu hingga proses selesain. Jika sudah lanjut membuat folder dan user yang akan digunakan untuk login ftp.
mkdir /share
adduser winteknoftp -home /share -shell /bin/false
Membuat folder dan user ftp
Lanjut edit file proftpd.conf yang berada di folder /etc/proftpd
nano /etc/proftpd/proftpd.conf
Cari dan edit file seperti dibawah ini
Konfigurasi Proftpd
Secara garis besar, konfigurasi diatas maksudnya yaitu hanya mengijinkan user winteknoftp (yang tadi sudah dibuat) untuk mengakses ftp.

Simpan file kemudian restart konfigurasi, jangan lupa juga untuk mengubah directory ftp full access agar client dapat read&write.
service konfigurasi proftpd
Pada konfigurasi diatas, saya juga menambahkan file text.txt pada folder /share yang berisi tulisan "isi text". Jika berhasil nantinya client dapat mlihat file text.txt

Saatnya pengujian, langsung saja cek menggunakan file manager dan ketikan ftp://ipserver. Jika server ftp dan client terhubung, maka anda akan diminta untul memasukan username dan password
Login Ftp
Tulis username dan password yang sudah dibuat pada langkah awal, jika benar maka file manager akan menampilka file text.txt. Dan itu tandanya konfigurasi FTP Server Debian 8 Jessie sudah berhasil.
Konfigurasi FTP Server Debian 8 jessie
Jika masih ada yang kurang jelas silakan tanyakan saja melalui kolom komentar di bawah ini, atau dapat menghubungi saya melalui halaman kontak.

Share with your friends